Prestasi SD Negeri 002 Samarinda Kota pada FASI 2021

Prestasi SD Negeri 002 Samarinda Kota pada FASI 2021





Borneocerdas.com – Siswa-siswi SD Negeri 002 Samarinda Kota kembali menorehkan prestasi. Kali ini, prestasi diraih pada jang Festival Anak Soleh Indonesia yang ke-XI pada tingkat provinsi Kalimantan Timur.



Bertempat di Kota Bontang, kontingen SD Negeri 002 Samarinda Kota yang dipimpin oleh Bapak Mukhlasin, S.Pd berhasil meriah prestasi yang membanggakan. Kontingen SD Negeri 002 Samarinda Kota berhasil meraih juara kedua pada cabang Nasyid dan meraih juara ketiga pada cabang Ceramah Agama.



Dengan diraihnya prestasi yang membanggakan ini, diharapkan dapat memotivasi siswa-siswi lain untuk dapat meraih prestasi yang lebih tinggi lagi. Diharapkan juga, prestasi-prestasi yang telah didapatakn dapat menjadikan siswa-siswi SD Negeri 002 Samarinda Kota sebagai manusia Indonesia yang berkarakter dan berbudi pekerti luhur.



Pameran Adiwiyata 2021 SDN 002 Samarinda Kota

Pameran Adiwiyata 2021 SDN 002 Samarinda Kota

Borneocerdas.com – Selasa, 5 Oktober 2021, SD Negeri 002 Samarinda Kota mengikuti Pameran Sekolah Adiwiyata Kota Samarinda 2021.

Pameran yang juga bagian dari acara workshop adiwiyata ini diselenggarakan olegh SD Negeri 008 Samarinda Kota.



Bertempat di halaman SD Negeri 008 Samarinda Kota, pameran ini diikuti oleh SD-SD negeri kota Samarinda yang tengah berjuang untuk menjadi sekoah adiwiyata tingkat naional dan mandiri



Kontingen SD Negeri 002 Samarinda Kota yang dipimpin oleh Ibu Asmah, S.Pd kali ini menampilkan beberapa hasil karya seni siswa-siswi SD Negeri 002 Samarinda Kota yang terbuat dari barang-barang guna ulang.



,

Dengan pameran ini, diharapkan SD Negeri 002 Samarinda Kota dapat meningkatkan prestasinya terutama sebagai sekolah yang ramah lingkungan dan menjadi tempat yang ramah bagi anak untuk menuntut ilmu. Diharapkan juga sekolah-sekolah lain dapat mengikuti jejak prestasi SD Negeri 002 Samarinda Kota.



Video Senam Pagi SDN 002 Samarinda Kota 2021

Video Senam Pagi SDN 002 Samarinda Kota 2021

Borneocerdas.com - Kamis, 9 September 2021. Dalam rangka menjaga imunitas di masa pandemi, Bapak dan Ibu Guru SD Negeri 002 Samarinda Kota melaksanakan senam pagi di lapangan SD Negeri 002 Samarinda Kota.



IHT Pembelajaran Daring SD Negeri 002 Samarinda Kota

IHT Pembelajaran Daring SD Negeri 002 Samarinda Kota

Borneocerdas.com – Sebagai upaya peningkatan kompetensi guru dan tenaga kependidikan di SD Negeri 002 Samarinda Kota, SDN 002 melaksanakan In House Training pembelajaran daring bagi guru kelas dan guru mata pelajaran.


IHT dilaksanakan selama dua hari, yaitu tanggal 13 dan 14 Juli 2021, dpandu oleh Bapak Dwi Anggara Putra, S.Pd.


Pelatihan dilaksanakan di ruang kelas SD Negeri 002 Samarinda Kota dengan menerapkan protokol kesehatan, yaitu dengan kapasitas ruang kelas kurang dari 50% dan membagi peserta menjadi dua kelompok. Kelompok pertama terdiri dari guru-guru yang mengajar kelas I, II dan III mengikuti pelatihan pada tanggal 13 Juli 2021. Kelompok kedua terdiri dari guru-guru yang mengajar kelas IV, V dan VI mengikuit pelatihan pada tanggal 14 Juli 2021.




Materi yang diberikan pada IHT ini adalah penggunaan Google Workspace for Education yang terdiri dari beberapa aplikasi penunjang pembelajaran seperti Google Drive, Google Meet, Jamboard dan lain sebagainya. Google Workspace for Education yang digunakan adalah fasilitas dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan yaitu melalui akun belajar.id.


Dengan pelatihan ini, diharapkan kompetensi Bapak/Ibu guru dapat meningkat dalam melaksanakan pembelajaran jarak jauh yang kembali dilaksanakan pada tahun pelajaran 2021/2022 ini.







Siswa SDN 002 Samarinda Kota Juara Lomba Bertutur Kota Samarinda 2021

Siswa SDN 002 Samarinda Kota Juara Lomba Bertutur Kota Samarinda 2021

Borneocerdas.com – Samarinda, 26 Mei 2021, siswa SD Negeri 002 Samarinda Kota kembali mengukir prestasi, kali ini dalam bidang kesusastraan Indonsia dengan meraih Juara 1 pada ajang lomba bertutur Kota Samarinda.


Ananda Asmiranda Syarah Suwandy berhasil meraih Juara 1 Lomba bertutur yang dilaksanakan pada 24 Mei 2020 dengan membawakan cerita yang berjudul Asal Mula Danau Lipan.

Ananda Asmiranda akan direkomendasikan untuk mengikuti lomba serupa pada tingkat Provinsi Kalimantan Timur.






Sumber foto: https://perpus.samarindakota.go.id/berita/info-publik/juara-lomba-bertutur-kota-samarinda-2021



Pesantren Ramadan SD Negeri 002 Samarinda Kota 2021

Pesantren Ramadan SD Negeri 002 Samarinda Kota 2021

Borneocerdas.com - Sebagai bagian dari pendidikan karakter dan program kerja tahunan bidang studi Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti, SD Negeri 002 Samarinda Kota melaksanakan Pesantren Ramadan 1442 H / 2021 M.

Pembukaan oleh Kepala SD Negeri 002 Samarinda Kota

Pesantren Ramadan tahun ini dilaksanakan secara virtual demi mematuhi protokol kesehatan yang ditetapkan oleh pemerintah. Pesantren ramadan dilaksanakan melalui rapat virtual Zoom dan juga Google Meet.

Pesantren Ramadan dilaksanakan dari hari Selasa, tanggal 20 April 2021 sampai dengan Kamis tanggal 22 April 2021, dipandu oleh Bapak Firdaus, S.Pd.I, Bapak Mukhlasin, S.Pd.I dan Ibu Maulidah S.Pd.I

Dengan dilaksanakannya Pesantren Ramadan ini, diharapkan siswa-siswi SD Negeri 002 Samarinda Kota dapat meningkatkan keimanan dan Ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa dan dapat menerapkan ajaran agama Islam dalam kehidupan sehari-hari.









Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan Dinas Pendidikan Kota Samarinda 2021

Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan Dinas Pendidikan Kota Samarinda 2021

Borneocerdas.com -  Senin, 15 Maret 2021, Dinas Pendidikan Kota Samarinda melaksanakan Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan bagi tenaga pendidik jenjang sekolah dasar.


Bertempat di SD Negeri 002 Samarinda Kota, jalan Bhayangkara Kelurahan Bugis, Samarinda Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjuatn jenjang SD ini mengangkat tema Pengembangan Karakter Peserta Didik di Masa Pandemi Covid-19 melalui Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) di Era Digital.


Dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ditetapkan pemerintah, Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan diikuti oleh sejumlah guru dari sekolah dasar yang ada di Kota Samarinda.


Dengan Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan ini, dihrapkan pendidik dapat mengembangkan karakter peserta didik dalam menjalani pembelajaran di masa pandemi Covid-19.


Video Kerja Bakti SD Negeri 002 Samarinda Kota 17 Desember 2020

Video Kerja Bakti SD Negeri 002 Samarinda Kota 17 Desember 2020

Borneocerdas.com -  Kamis, 17 Desember 2020 Dalam rangka menyambut semester genap Tahun Pelajaran 2020/2021, Bapak/Ibu guru dan tenaga kependidikan melaksanakan kegiatan kerja bakti kebersihan di SD Negeri 002 Samarinda Kota pada tanggal 17 Desember 2020.